Cara Membuat Video Slideshow dengan Camtasia Studio 8 | Tukang Ketik

|


Membuat video slideshow di Camtasia Studio sangat mudah sekali. Jika kalian belum bisa, yuk simak tutorialnya :D

Langkah pertama buka Camtasia nya dan masukkan gambarnya dengan klik menu File - Import media. Atau kamu langsung bisa klik semua file dan drag ke dalam Clip Bin.
Jika foto atau gambar yang akan kamu ubah menjadi video slideshow sudah berada di Clip Bin, sekarang masukkan ke Timeline. Caranya klik pada salah satu atau semua gambar (Ctrl + A) kemudian klik kanan Add to Timeline at Playhead.
Muncul kotak dialog Editing Dimensions dan kamu bisa atur sesuai dengan kebutuhan. Biar video lebih jelas kualitasnya, silahkan pilih HD 1280 X 720 piksel.
Biar gambar yang ada di video slideshow tidak tampil monoton, silahkan tambahkan efek pada menu Transitions.
Langkah terakhir tinggal dirender dengan cara klik File - Produce and share dan pilih yang format MP4. Sekian untuk tutorial kali ini, semoga bermanfaat.

0 COMMENT:

Post a Comment

Assalamu'alaikum Wr. Wb
Terima kasih atas kritik, saran dan masukan komentar yang kalian berikan.
Semoga Allah s.w.t selalu memberikan kelancara rejeki, kesehatan dan keistiqomahan buat kita semua. Aamiin ^_^