Cara Mudah Edit Link Arab di CorelDRAW | Tukang Ketik

|


Edit link arab di CorelDRAW. Beberapa waktu yang lalu ada dua orang akhwat yang datang ke rental mau ngedit tulisan arab.
Setelah tak lihat ternyata file yang dibawa berbentuk html, bukan format word atau pdf seperi yang saya kira. Ketika file tersebut dibuka akan tampil di browser Firefox, Chrome, Opera dan browser lainnya.

Kira-kira tampilannya seperti gambar di bawah ini :D
Bagaimana cara mengeditnya? Padahal si mbaknya mau ngedit per kata. Jadi tulisan arab tersebut diambil per kata dan mbaknya bingung belum tahu caranya dan mereka berdua datang kepada orang yang tepat, yakni tukang ketik ^_^


Langkahnya sangat gampang, klik dan drag file tersebut ke CorelDRAW
Muncul notif seperti gambar di bawah ini "HTML Options". Klik OK dan Yes.
Secara otomatis, link Arab tersebut akan tampil dan terbuka di CorelDRAW.
Hapus bagian yang tidak diperlukan dan ambil tulisan Arabnya saja.

Semoga artikel mengenai cara mudah mengedit link Arab di CorelDRAW ini bermanfaat. Salam.

0 COMMENT:

Post a Comment

Assalamu'alaikum Wr. Wb
Terima kasih atas kritik, saran dan masukan komentar yang kalian berikan.
Semoga Allah s.w.t selalu memberikan kelancara rejeki, kesehatan dan keistiqomahan buat kita semua. Aamiin ^_^