Cesar YKS, Hijrahnya Sang Penggerak Joged yang kini Jadi Pendakwah | Tukang Ketik
|
"Jika kamu ingin aku mencintaimu, cintailah Dia yang telah menciptakan aku" [istri Cesar YKS].
Siapa yang tidak kenal dengan si raja joget Cesar YKS (Yuuk Keep Smile)? Beliau dulu sangat populer dengan goyangannya. Mungkin banyak diantara kita yang bertanya-tanya, kemana Cesar YKS sekarang? Apa dia sudah tidak dibutuhkan stasiun televisi lagi? Apa dia sudah tidak laku lagi?
Dulu ketika Cesar sudah meneriakkan kata-kata "penonton... keep smile" (ala Cesar), kemudian musik mulai bergema diikuti dengan goyangan para penonton yang semuanya bercampur menjadi satu antara laki-laki dan perempuan yang bukan muhrim. Siapa pemimpinnya? Ya, Cesar YKS! Apapun gerakan yang dilakukan oleh Cesar, semua penonton akan mengikutinya sesuai apa yang dilakukan oleh Cesar.
Ketahuilah, pemilik nama lengkap Caisar Putra Aditya atau yang lebih akrab dipanggil Cesar YKS ini sudah menentukan jalan hidupnya sendiri sesuai dengan apa yang seharusnya kita lakukan sebagai umat muslim. Beliau memutuskan untuk berhijrah, dari seorang penggerak joged kini menjadi seorang pendakwah.
Pada hari Sabtu 20 Februari 2016 kemarin, kami dari tim tukang ketik berkesempatan untuk mendatangi acara beliau yang bertajuk "Hijrahnya Sang Raja Joged Cesar YKS" yang berlangsung di Goro Assalam Hyper Market Kartasura yang dekat dengan kota Solo. YKS yang dimaksud disini bukanlah Yuuk Keep Smile, tetapi Yuuk Keep Sunnah. Kegiatan ini juga bekerja sama dengan FKAM Baitul Mal.
Pada hari Sabtu 20 Februari 2016 kemarin, kami dari tim tukang ketik berkesempatan untuk mendatangi acara beliau yang bertajuk "Hijrahnya Sang Raja Joged Cesar YKS" yang berlangsung di Goro Assalam Hyper Market Kartasura yang dekat dengan kota Solo. YKS yang dimaksud disini bukanlah Yuuk Keep Smile, tetapi Yuuk Keep Sunnah. Kegiatan ini juga bekerja sama dengan FKAM Baitul Mal.
Dalam kesempatannya tersebut Cesar menceritakan bagaimana dulu dia di jaman jahiliyah; mengenakan pakaian fir'aun, mengajak berjoget dan bergoyang, saling mencela dan berkhalwat atau bercampur dengan yang tidak muhrim.
Beliau menceritakan awal mula bagaimana mendapatkan sebuah hidayah. Waktu itu berawal ketika istri saya mengajak saya ke acara pengajian yang diselenggarakan didekat kota saya. Di situ saya menjumpai orang-orang yang jarang aku lihat sebelumnya. Semua wanita berkerudung lebar dan memakai cadar, laki-laki memakai celana cingkrang. Setelah pulang sampai di rumah saya bilang ke istri saya, kamu yang bener dong kalau ngajak ke tempat pengajian, mereka mungkin para teroris. Yang jelas waktu itu saya menjelek-jelekkan mereka, (ungkap Cesar).
Beberapa waktu kemudian istri saya mengatakan :
Beberapa waktu kemudian istri saya mengatakan :
"jika kamu ingin aku mencintaimu, cintailah Dia yang telah menciptakan aku".
Kalimat tersebut membuat saya (Cesar) merasa tertantang dan ingin segera berubah menjadi hamba yang lebih baik. Mulailah saya menjual beberapa mobil mewah saya dan memberikan rumah mewah saya kepada ibu saya. Tidak cukup sampai disitu, baru diawal-awal saya ingin menjadi hamba yang baik, Allah menguji saya dengan mengambil ibu tercinta saya. Kejadian itu membuat saya berpikir untuk kembali lagi ke dunia hiburan. Saya mengira jika ibu saya meninggal karena saya memutuskan untuk tidak menjadi artis lagi. Namun berkat istri saya, niat itu tidak jadi terlaksana.
Ketika saya memutuskan untuk berhenti dari dunia hiburan, banyak teman-teman artis yang bilang kepada saya jika saya sudah berubah, tidak asik lagi, tidak mau kumpul lagi dan nongkrong bareng lagi. Jika ingat dengan jaman jahiliyah itu, saya merasa berdosa dan sedih, (ungkap Cesar YKS).
Dalam acara tersebut, Cesar tak henti-hentinya mengucap syukur alhamdulillah kepada Allah yang telah memberikan hidayah melalui perantara instrinya. Beliau juga mengajak kepada hadirin untuk kembali kepada-Nya, memperbaiki diri untuk menjadi hamba yang lebih baik.
Sebelumnya, Cesar juga menceritakan kalau sekali tampil off air atau pas diacara-acara pemilihan pejabat dia mengantongi 50 juta sampai 100 juta untuk sekali tampil. Meskipun demikian, saya tidak punya waktu untuk beribadah. Rutinitas saya berangkat pagi pulang malem, itu saya lakukan terus setiap hari, tambahnya.
Ketika saya memutuskan untuk berhenti dari dunia hiburan, banyak teman-teman artis yang bilang kepada saya jika saya sudah berubah, tidak asik lagi, tidak mau kumpul lagi dan nongkrong bareng lagi. Jika ingat dengan jaman jahiliyah itu, saya merasa berdosa dan sedih, (ungkap Cesar YKS).
Dalam acara tersebut, Cesar tak henti-hentinya mengucap syukur alhamdulillah kepada Allah yang telah memberikan hidayah melalui perantara instrinya. Beliau juga mengajak kepada hadirin untuk kembali kepada-Nya, memperbaiki diri untuk menjadi hamba yang lebih baik.
Sebelumnya, Cesar juga menceritakan kalau sekali tampil off air atau pas diacara-acara pemilihan pejabat dia mengantongi 50 juta sampai 100 juta untuk sekali tampil. Meskipun demikian, saya tidak punya waktu untuk beribadah. Rutinitas saya berangkat pagi pulang malem, itu saya lakukan terus setiap hari, tambahnya.
0 COMMENT:
Post a Comment
Assalamu'alaikum Wr. Wb
Terima kasih atas kritik, saran dan masukan komentar yang kalian berikan.
Semoga Allah s.w.t selalu memberikan kelancara rejeki, kesehatan dan keistiqomahan buat kita semua. Aamiin ^_^