Digicoop, Smartphone Berbasis Koperasi Buatan Dalam Negeri
|
Smartphone Digicoop - Indonesia tidak mau ketinggalan dalam urusan teknologi dengan negera-negara maju lainnya. Pasalnya, PT V.S. Technology melalui KDIM [Koperasi Digital Mandiri] akan merilis smartphone asli buatan dalam negeri yang diberi nama Digicoop. Tak seperti kebanyakan smartphone lainnya, Digicoop merupakan ponsel pintar berbasis koperasi yang diproduksi untuk kalangan khusus.
sumber gambar; liputan.6
Ponsel pintar garapan Masyarakat Telematika Indonesia (Mastel) dan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) bisa digunakan untuk aktivitas ekonomi melalui aplikasi berbasis digital yang sudah dikembangkan.
Spesifikasi singkat smartphone Digicoop
Digicoop dibekali dengan prosesor quad core berkekuatan 1.5 GHz yang disokong dengan memori RAM sebesar 2GB dan kapasitas penyimpanan internal 8GB. Untuk mengabadikan momen penting atau sekedar foto shelfie, smartphone ini dibekali 2 kamera depan dan belakang yang masing-masing mempunyai resolusi 2MP dan 5MP
Tapi jangan senang dulu karena ponsel cerdas ini hanya diproduksi sekitar 5000 unit untuk tahap awal, dimana 1500 unit lainnya sudah ada yang pesan. Belum diketahui secara pasti harga smartphone Digicoop ini berapa, yang jelas jika dilihat dari spesifikasinya, harga kemungkinan tidak terlalu mahal.
Smartphone Digicoop rencanya dikhususkan untuk ibu-ibu rumah tangga yang ingin tetap beraktivitas dalam kegiatan ekonomi meskipun dari rumah.
Sumber; liputan6.com
benernih gak kaya mobil SMK wkwkw:D kunbalnya ah wkwkw
ReplyDeleteMobil SMK udah nggak ada kabar :D
Delete