Cara Mudah Menghapus Watermark di File PDF | Tukang Ketik

|


Cara menghapus watermark pdf - Kamu pernah download file pdf yang ada watermarknya? Jika belum bisa, kamu pasti bingung gimana cara menghapus watermarknya, apalagi watermark tersebut berada di tengah-tengah tulisan seperti pada kasus yang aku alami berikut ini. Beberapa hari yang lalu ada pelanggan rental yang download file skripsi Bab I dalam bentuk pdf, tapi file tersebut ada logo atau watermarknya gede banget. Si mbaknya bingung cara ngilangin watermark tersebut :D sekalian aku modusin wkwkwkwk
Software yang aku gunakan untuk mengedit file pdf kali ini adalah Nitro Pro 9. Dengan software ini, kamu bisa dengan mudah membuka dan mengedit berbagai macam file dalam bentuk pdf. Selain Nitro, ada banyak sekali software yang bisa digunakan untuk membaca atau membuka file pdf seperti, Foxit Reader, Adobe Reader, Slim PDF Reader,  dan lain-lainnya.

Oke sudah cukup untuk pembukanya ya, langsung saja kita praktekkan cara menghapus watermark pada file pdf dengan Nitro Pro 9. Langkah pertama buka file pdf kamu dengan Nitro, klik kanan Open with - Nitro Pro 9.

Sebagai contoh kita akan menghapus watermark atau logo yang ada di tengah-tengah tulisan seperti ini. Klik pada gambar untuk memperbesar tampilannya.


Jika sudah terbuka, sekarang pergi ke menu Edit - Edit.

Klik pada gambar watermarknya hingga muncul tanda kotak merah. Itu tandanya watermark tersebut bisa dihapus.

Langkah terakhir tinggal tekan Delete pada keyboard dan lihat hasilnya :D


Bagaimana mudahkan? Jika masih belum berhasil dan ada yang ingin ditanyakan, silahkan diungkapkan melalui komentar yang sudah disediakan. Semoga artikel dengan judul cara menghapus watermark file pdf ini bisa bermanfaat.

0 COMMENT:

Post a Comment

Assalamu'alaikum Wr. Wb
Terima kasih atas kritik, saran dan masukan komentar yang kalian berikan.
Semoga Allah s.w.t selalu memberikan kelancara rejeki, kesehatan dan keistiqomahan buat kita semua. Aamiin ^_^